Rangkuman ESTP
Aktif / Berterus Terang / Berpikiran Terbuka / FleksibelMereka dengan tipe kepribadian ESTP adalah orang yang suka berpetualang, hidupnya penuh warna dan selalu siap menghadapi perubahan. Mereka lebih menyukai kejutan dan tantangan dibanding kedamaian dan kestabilan.
Sebagai seorang pragmatis, tipe kepribadian ESTP enggan membiarkan ide imajinatif mereka sekadar menjadi mimpi belaka. Mereka mampu mewujudkan mimpi dan ide mereka lewat kegigihan dan adaptabilitas.
Diperkirakan, orang dengan tipe kepribadian ESTP berjumlah 4-5% dari populasi. Mereka adalah orang yang tetap tenang menghadapi tekanan dan jagonya menghadapi suatu masalah, meski besar
Dimensi | Sifat |
---|---|
Orientasi Energi | Extrovert |
Cara Memproses Informasi | Mempercayai Fakta (Sensing) |
Gaya Mengambil Keputusan | Rasional (Thinking) |
Gaya Hidup | Terbuka & Fleksibel (Perceiving) |
Karakteristik
Kekuatan
Sebagai seorang yang praktis, tipe kepribadian ESTP mampu bersinar lewat kemampuannya untuk mewujudkan ide menjadi kenyataan. Mereka sangat percaya diri dengan kemampuan dirinya dan selalu menghadapi masa depan dengan sikap optimis dan proaktif.
Setelah menentukan targetnya, tipe kepribadian ESTP mampu mengubah rencana menjadi langkah-langkah kecil menuju tujuan. Kemampuan inilah yang membuat ESTP mampu terus berkembang, menambah lumbung wawasan dan pengalaman untuk menjadi lebih baik.
Keberanian ESTP dalam menghadapi bahaya dan kemampuannya mengendalikan situasi, seburuk apapun itu, menjadi kunci kesuksesan mereka.
Meski dihadapi dengan ide baru yang mungkin dirasa tak masuk di nalar oleh orang lain, atau ketika dihadapi kesulitan, ESTP tetap tenang dan percaya diri.
Mereka dapat beradaptasi dengan segala kemungkinan, mencoba mengendalikan yang bisa mereka kendalikan. Jangan ragukan ESTP dalam menghadapi musibah dan masalah. Mereka adalah ksatria sejati.
Kelemahan
Isu yang perlu diketahui tentang tipe kepribadian ESTP adalah, mereka mudah untuk abaikan perasaan orang lain. Mereka punya cara sendiri dalam memahami sesuatu yang terkadang, lebih cepat dari orang lain. Ini membuat ESTP suka mengabaikan fakta jika kemampuan tiap orang berbeda.
Ketika bekerja atau bersosialisasi dengan orang lain, tipe kepribadian ESTP bisa menjadi agresif dan tak sabaran yang berujung ke konflik, terutama jika bertemu dengan orang yang malas atau keras kepala.
Selain itu, isu lainnya adalah risiko yang datang bersama ESTP. Kepercayaan diri ESTP terkadang membawa hasil positif, dan juga negatif.
ESTP yang terlalu percaya diri terkadang dengan PD-nya mengambil keputusan sepihak tanpa mempertimbangkan segala risiko.
Area yang Bisa Diperbaiki
- Belajar Sabar: ESTP penuh dengan energi, namun gampang terdistraksi dan melakukan sesuatu tanpa perencanaan yang matang. Lebih bersabarlah, ambil waktu untuk membuat rencana agar seluruh tujuan bisa tercapai dengan baik.
- Hiduplah Lebih Teratur: ESTP sangat menghargai kebebasan dan sulit menjaga keteraturan. Belajarlah teratur, minimal dari manajemen waktu agar bisa membantumu menyelesaikan segala tugas tepat waktu.
- Terimalah Kritik: ESTP ingin selalu diterima, namun sulit untuk menerima kritik dan masukan. Pahamilah, kritik bisa membantu seseorang makin berkembang.
- Jangan Impulsif: ESTP wajib berpikir sebelum bertindak agar bisa mengambil keputusan yang bijaksana dan menghindari risiko yang tak perlu.
Hubungan
Asmara
Dalam hubungan asmara, orang-orang dengan tipe kepribadian ESTP sering menunjukkan sisi romantis dan gairahnya.
Mereka menikmati waktu yang dihabiskan bersama pasangan. Dan sering kali, ESTP memiliki ide-ide unik yang membuat kencan menjadi lebih seru, sehingga hubungan asmara kian hidup. Singkatnya, ESTP dapat menjadi pasangan yang mengasyikkan sekaligus romantis.
Ketika pasangan mengapresiasi dan memberikan afirmasi, tipe kepribadian ESTP sangatlah bahagia. Mereka sangat peduli dengan apa yang dipikirkan pasangan tentangnya. Ketika merasakan kasih sayang dari pasangan, ESTP siap memberikan cinta yang lebih dari itu.
Perlu dicatat, agar ESTP dan pasangannya mampu menjaga hubungan, keduanya harus bisa saling mengerti. Hal ini menjadi tantangan bagi ESTP yang lebih suka kebebasan. Sehingga, komunikasi dan perencanaan jangka panjang sangatlah krusial.
Pertemanan
ESTP penuh dengan energi, mudah didekati, menarik, dan seorang yang gampang bersosialisasi. Mereka dapat menyampaikan isi pikiran dengan terus terang, dan bersedia mendengarkan segala cerita dari lawan bicaranya. Inilah yang membuat mereka hebat berkomunikasi dengan orang lain. Pemikirannya yang terbuka dan unik menjadi pesona tersendiri.
Tipe kepribadian ESTP juga biasanya punya banyak hobi, yang menjadi alasan mereka memiliki lingkaran sosial yang beragam.
Rasa ingin tahu ESTP tinggi, sehingga tertarik dengan segala bidang dan biasanya punya wawasan yang luas. Hobi dan wawasan ini membuat ESTP mudah mendapatkan peluang bertemu teman-teman baru.
Orang Tua - Anak
ESTP sangat peduli dengan pendidikan dan tumbuh kembang anak, namun bukan dengan membuat aturan yang mengekang mereka.
ESTP suka bermain dengan anak-anaknya, mengajari dan membantu mereka tumbuh lewat aktivitas lucu dan menyenangkan. Mereka juga sangat memperhatikan perasaan anak-anaknya.
Saat berkomunikasi dengan anak-anaknya, ESTP menganggap 'kesetaraan' sebagai kunci. ESTP sangat mendukung kebebasan anak-anak dan pertumbuhan individu. ESTP mempercayai keputusan anak-anaknya, dan mendorong mereka untuk selalu mencoba hal baru. Hasilnya, ESTP mampu mendidik anak-anaknya menjadi orang yang percaya diri, mandiri, serta berani.
Karier
Kelebihan
Di dunia kerja, sikap terbuka dan fleksibel adalah kekuatan dari pemilik tipe kepribadian ESTP. Mereka reseptif dengan segala ide dan opini, lalu menyatukannya untuk segera mengambil keputusan. Hal ini membuat ESTP mampu menjadi pengambil keputusan yang baik, efisien dalam bekerja, dan mampu bekerja dengan beragam orang.
Pengamatan dan ingatan yang tajam juga merupakan keunggulan ESTP. Mereka adalah orang cerdas, mampu beradaptasi dengan mudah, serta menemukan inti permasalahan dan menyelesaikan tugas dengan cepat. Kualitas ini yang membuat ESTP mampu menjadi pemimpin dan anggota tim yang baik.
Kekurangan
Hal menantang ESTP adalah bekerja seorang sendiri atau menunaikan tugas yang membosankan dalam waktu yang panjang. Bukan berarti ESTP tak bisa bekerja sendiri, namun mereka jadi mudah bosan dan terdistraksi, sehingga kesulitan untuk selesaikan tugas tepat waktu.
Pekerjaan yang repetitif, membosankan, dan butuh ketelitian sangat membuat ESTP frustrasi dan cemas, karena mereka lebih suka dengan pekerjaan yang mengharuskan mereka berpikir kreatif.
Terakhir, pandangan ESTP terhadap aturan tradisional dapat menghambat pertumbuhan karier mereka. ESTP butuh kebebasan dan fleksibilitas, sehingga enggan terkekang dengan aturan dan regulasi. Dunia nyata itu kompleks dan tak sejalan dengan idealisme ESTP. Ketika enggan berkompromi, ESTP bisa sulit melangkah ke jenjang karier yang lebih baik.
Bidang Karier yang Cocok
Karier yang Cocok: ๐ฐ Keuangan, ๐ฝ๏ธ Industri Pelayanan, ๐ค Pekerjaan Sosial, ๐งถ Kerajinan, ๐ญ Hiburan, ๐จ Kesenian, ๐ผ Bisnis, ๐๏ธโโ๏ธ Olahraga, ๐ป Teknologi, dll.
Pekerjaan yang Biasa Dipilih: ๐๏ธ Pelatih Kebugaran, ๐ฐ Jurnalis, ๐จโ๐ณ Koki, โ๏ธ Pramugari/Pramugara, ๐ง Teknisi, ๐ผ Konsultan Operasional Bisnis, ๐โโ๏ธ Atlet, ๐จโ๐ผ Manajer Sales, ๐บ Bartender, ๐ฉโ๐ผ Pengusaha, ๐งโ๐ซ Pelatih Teknisi, ๐ Agen Travel, ๐ ๏ธ Pengrajin, ๐งโ๐ซ Pelatih, dll.
Dengan Tipe Kepribadian Lain
Hubungan | Tipe |
---|---|
Pasangan Sempurna | ISFJ |
Cocok Dijadikan Pacar | ESFJ๏ผINFJ๏ผESTP๏ผISTJ๏ผINTP |
Cukup Jadi Teman | ENFJ๏ผENTP๏ผISFP๏ผINTJ๏ผISTP๏ผESTJ๏ผESTP |
Hanya untuk Bisnis | ESFP๏ผESTP๏ผENTJ๏ผENFP |
Rintangan Asmara | ESFP๏ผINFP |
ISFJ dan ESTP bisa menjadi pasangan harmonis, bergairah dan mahir menemukan keindahan di segala sudut kehidupan mereka. ISFJ kagum dengan sifat ESTP yang suka kebebasan.
Sebaliknya, ESTP menemukan kenyamanan di balik loyalitas dan perhatian ISFJ. Meski begitu, ada kemungkinan keduanya untuk berkonflik sehingga perlu komitmen lebih untuk habiskan waktu bersama.
Pasangan ESTP dan ESFJ menciptakan tantangan baru, tapi juga harapan. Keduanya mampu berkomunikasi dengan baik dan menikmati kesukaan yang sama.
Namun, ESFJ yang lebih memilih hidup teratur di mana ESTP yang lebih bebas membuat hubungan keduanya menjadi sulit, terutama ketika sedang menjalani LDR (Long Distance Relationship), sehingga butuh usaha lebih untuk bisa jadi pasangan harmonis.
ESTP dan INFJ bisa sangat akrab di kehidupan sehari-hari karena saling melengkapi. ESTP mampu mengambil tindakan cepat dan tegas dari ide-ide INFJ. Sebaliknya, INFJ dapat membantu ESTP lebih nyaman dalam menghadapi hubungan interpersonal.
Hubungan antar sesama ESTP tak akan pernah membosankan. Keduanya sama-sama romantis, penuh energi dan gairah untuk satu sama lain. Berkat itu, hubungan asmara/pertemanan antar sesama ESTP sangatlah berwarna.
Pesona ISTJ dan ESTP jika melebur, dapat menciptakan pasangan yang menarik, tapi juga penuh tantangan. ESTP yang aktif selalu ingin menjelajahi tiap sudut kehidupan membuat ISTJ tertarik.
Di sisi lain, ISTJ yang penuh perhatian, berperan sebagai orang yang bertanggung jawab dalam hubungan. Meski berbeda, ISTJ dan ESTP sangat kompatibel.
ESTP yang penuh semangat dan suka ngomong, akan mampu memfokuskan energinya ke INTP. Di sisi lain, INTP yang rasional dan mandiri akan tersentuh dengan semangat ESTP. Keduanya cocok, namun harus berusaha menjaga keintiman dengan berbagi hobi yang sama.
Pasangan ISFP dan ESTP sama-sama berkepribadian supel, pragmatis, apa adanya, dan sungguh ingin menikmati momen. Dalam hubungan, ESTP sering kali berperan sebagai penyemangat, sedangkan ISFP bertugas untuk menjaga keharmonisan koneksi antar keduanya.
Namun perlu dicatat, keduanya bisa saja kesulitan jika merencanakan hubungan jangka panjang.
Dalam hubungan, ESTP sangat ingin menunjukkan gairah dan semangatnya, sedangkan INTJ hanya fokus untuk mencapai tujuan bersama. Masing-masing kepribadian ini saling melengkapi, sehingga ESTP dan INTJ sangat kompatibel.
ESTP orangnya aktif, suka berterus terang, serta hanya ingin menikmati momen sekarang saja. Di sisi lain, ENFJ juga penuh energi dan suka berbagi.
Keduanya cocok untuk menjadi sahabat. Namun, perbedaan terkait cara pandang ke masa depan, membuat keduanya akan sulit menjalin hubungan asmara.
ENTJ dan ESTP sadar mereka punya kekurangan, dan bersama, mereka bisa saling melengkapi. Penuh energi dan dapat dipercaya, keduanya mampu saling mendukung ide dan pikiran yang muncul tiap diskusi, sehingga mampu menampilkan hubungan yang dewasa dan pandangan hidup bersama.
ENFP dan ESTP datang dari dunia yang berbeda. ENFP ingin menggapai masa depan yang baik, meski tetap menghargai kebebasan. Sedangkan ESTP cinta dengan masa kini dan kejutan-kejutan yang datang. Keduanya saling melengkapi.
Ditambah lagi, ESTP yang pandai dalam menyelesaikan masalah, dapat membantu ENFP untuk mewujudkan ide-idenya menjadi nyata.
ESTP dan ENTP penuh dengan energi positif. Mereka dapat saling menginspirasi dan memicu kreativitas masing-masing, sambil tetap saling mengerti satu sama lain. ESTP dan ENTP sangat cocok untuk menjadi sahabat.
ISTP dan ESTP adalah pasangan yang selalu berusaha untuk saling melengkapi, mencari kesamaan, dan membangun kepercayaan. Semangat ESTP yang membuat ISTP tertarik. Namun jika berlebihan, justru akan membuat ISTP keteteran.
ESTJ dan ESTP saling mengerti dan memiliki kesukaan dan hobi yang sama. Catatannya satu, hati-hati dalam berkomunikasi agar tak menimbulkan konflik yang tak perlu.
Pasangan ESTP dan INFP harus siap menghadapi banyak cobaan dan tantangan. ESTP yang suka bersosialisasi dan INFP yang suka merefleksi diri, akan sulit untuk mencari kesamaan. Perbedaan karakter ini membuat keduanya akan sulit untuk saling mengerti.
ESFP dan ESTP sama-sama suka mencoba hal baru bersama. ESTP yang rasional dan tegas akan sering berhadapan dengan kepribadian ESFP yang lebih menggunakan perasaan.
Tokoh Terkenal ESTP
Berdasarkan data yang dihimpun dari internet (seperti wawancara, berita, dll), berikut kami spekulasi dan kompilasi daftar tokoh terkenal yang memiliki tipe kepribadian ESTP:
Ernest Miller Hemingway โ Seorang jurnalis dan penulis novel berkebangsaan Amerika Serikat.
Donald Trump โ Seorang politisi Partai Republik keturunan Jerman, seorang pengusaha, taipan real-estate, artis TV, dan Presiden Ke-45 AS.
Nicolas Sarkozy โ Mantan Ketua Partai Republik Prancis dan Presiden Prancis yang berkuasa di tahun 2007-2012.
George Smith Patton Jr. โ anggota militer Amerika Serikat.
Madonna Ciccone โ Dikenal dengan nama panggung 'Madonna', seorang penyanyi berdarah Amerika-Italia, sekaligus penulis lagu dan aktris.
Bruce Willis โ Seorang aktor Hollywood ternama, produser dan juga penyanyi.
Eddie Murphy โ Seorang aktor Hollywood, penyanyi, penulis naskah dan produser film.